PERBANDINGAN TINGKAT STRES ANTARA LANSIA YANG TINGGAL DI DAERAH WISATA PERKOTAAN DENGAN DAERAH WISATA PEDESAAN

Penulis

  • I Putu Artha Suwartika Universitas Udayana Penulis
  • Ni Komang Ari Sawitri Universitas Udayana Penulis
  • I Made Suindrayasa Universitas Udayana Penulis

DOI:

https://doi.org/10.24843/coping.2024.v12.i05.p15

Kata Kunci:

daerah wisata pedesaan, daerah wisata perkotaan, tingkat stres

Abstrak

Stres merupakan reaksi atau respon tubuh terhadap stressor psikososial meliputi tekanan mental atau beban kehidupan. Stres yang berkepanjangan pada lansia dapat mengganggu dan menurunkan kualitas hidup lansia. Lingkungan tempat tinggal merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi stres pada lansia. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis perbedaan tingkat stres antara lansia yang tinggal di daerah wisata perkotaan dengan daerah wisata pedesaan. Penelitian ini menggunakan rancangan deskriptif komparatif dengan menggunakan pendekatan cross-sectional. Sampel yang digunakan pada penelitian ini adalah 76 lansia yang tinggal di daerah wisata perkotaan dan 72 lansiahyanggtinggaltdi daerah wisata pedesaan, yang ditentukan dengan teknik simple random sampling. Kuesioner yang digunakan adalah Stress Assessment Questionnaire (SAQ). Hasil analisa data yang diperoleh dengan uji t tidak berpasangan (tingkat kepercayaan 95%) adalah p = 0,032 < 0,05 yang berarti terdapat perbedaan antara nilai rata-rata tingkat stres lansia yang tinggal di daerah wisata perkotaan dengan daerah wisata pedesaan. Perbedaan tingkat stres pada lansia disebabkan oleh kurangnya dukungan dari anggota keluarga yang menyebabkan lansia menjadi kesepian dan perbedaan suasana atau kondisi lingkungan yang ada di tempat tinggal mereka. Keluarga diharapkan dapat lebih memperhatikan dan memberikan dukungan kepada lansia agar lansia tidak mengalami stres sehingga kualitas hidup lansia menjadi meningkat

Diterbitkan

2025-04-21

Terbitan

Bagian

Articles